MIND ID Akan Miliki Member Baru, Siap Merogoh USD 500 jt Untuk Akuisisi 20% Saham Vale Indonesia

"Perusahaan Vale Indonesia"
Sumber gambar: ca.investing.com
Tanggal terbit: 22-11-2019
Jakarta, Dunia Tambang – Vale akan menjadi anggota Inalum atau MIND ID dalam beberapa bulan ini, dimana proses akuisisi ditargetkan akan rampung paling lambat pada Juni 2020. Berdasarkan kesepakatan yang telah tertuang, rencananya MIND ID akan memborong 20% saham Vale Indonesia dengan nilai yang ditaksir sebesar USD 500 juta, atau setara Rp 7 triliun (dengan asumsi kurs dollar yaitu Rp. 14.000,-)
Baca Juga: Laba Vale Indonesia (INCO) Menukik Tajam Nyaris 100 Persen
Merujuk informasi yang diperoleh dari Ogi Prastomiyono Plt Dirut MIND ID terdapat tiga dokumen yang hingga kini masih perlu ditandatangani, yaitu: shareholder agreement, offtaker agreement, dan conditional sales and purchase agreement (CSPA). Rencananya dokumen yang akan paling dekat untuk ditandatangani yaitu CSPA. Sebelumnya, Dirut Vale Indonesia dan Dirut MIND ID telah menandatangani dokumen head of agreement(HoA) pada 11 Oktober 2019.
Baca Juga: MIND ID Sah Kuasai Saham Vale, Asing Rebutan Beli Saham
Menurut Ogi, divestasi saham INCO (sebelum berubah nama menjadi Vale Indonesia) sebesar 20% merupakan kewajiban yang telah tertuang didalam kontrak karya (KK), padahal sebelumnya merujuk Peraturan Pemerintah No. 7 tahun 2014, Vale seharusnya mendivestasikan 40%. Dimana sebelumnya saham 20% telah didivestasikan terlebih dahulu, sehingga sisanya akan dimiliki oleh pemerintah.
Penulis: Hazred Umar Fathan
Editor: Umar Rivaldy Pulukadang
Berikan Komentar