Perusahaan-Perusahaan Tambang yang Berhasil Membuktikan Capaiannya pada Indonesian Mining Award 2019

"Penyerahan Penghargaan IMA Award Kepada Perusahaan-Perusahaan Pertambangan di Indonesia"
Sumber gambar: viva.co.id/ Solihin
Tanggal terbit: 20-11-2019
Jakarta, Dunia Tambang – Penyelenggaraan Indonesian Mining Award 2019 yang dilakukan oleh Indonesian Mining Association (IMA) merupakan bentuk apresiasi perusahaan-perusahaan pertambangan yang telah memberikan kontribusi penting bagi negara Indonesia.
Didalam kesempatan yang sama, Ido Hutabarat Ketua IMA memberikan penghargaan secara langsung kepada Presiden Jokowi atas kontribusi yang telah diberikan dalam memajukan industri pertambangan dalam negeri.
“Pak Jokowi telah menciptakan investasi yang baik di pertambangan, hal tersebut terjadi dengan adanya kepastian hukum untuk berjalannya industri pertambangan di Indonesia” tutur Ido saat memberikan kata sambutan di Jakarta (20/11/2019)
Selain itu, IMA memberikan penghargaan kepada 23 perusahaan tambang di Indonesia yang dibagi berdasarkan 12 kategori. Adapun beberapa kategori diantaranya:
- Pembayar Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) Terbaik;
- Pembayar PNBP Terbesar;
- Pengelolaan Lingkungan Terbaik;
- Pengelolaan Keselamatan Pertambangan Terbaik;
- Relalisasi Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB);
- Belanja Terbesar di dalam Negeri Terbaik;
- Pengguna Produk Dalam Negeri Terbaik;
- Penerapan Konversi Mineral Ikutan Terbaik;
- Hiliriasi Teritegrasi Terbaik;
- Perusahaan Jasa Pertambangaan yang Menerapkan “Good Mining Practice”;
- Pelaksana Pemberdayaan Masyarakat Terbaik, dan;
- Penyuplai DMO batubara tertinggi;
Berdasarkan 12 kategori yang telah disebutkan, berikut beberapa perusahaan yang mendapatkan penghargaan berdasarkan jumlah yang dimiliki, yaitu:
- Kaltim Prima Coal (KPC), delapan penghargaan;
- Kideco Jaya Agung, lima penghargaan;
- Meares Soputan Mining, J Resources, dan Timah yang masing-masing mendapatkan empat penghargaan;
- Freeport, Antam, Adaro, dan Vale masing-masing mendapatkan tiga penghargaan;
- Indominco Mandiri, Amman Mineral Nusa Tenggara, Weda Bay Nickel, dan Mandiri Inti Perkasa mendapatkan dua penghargaan;
- Multi Harapan Utama, Nusa Halmahera Minerals, Agincourt Resources, Pama Persada Nusantara, Thiess Indonesia, Petrosea, Bumi Suksesindo, Jorong Barutama Greston (ITM), dan Arutmin masing-masing mendapatkan satu penghargaan.
Berikut penghargaan yang diperoleh perusahaan tambang berdasarkan pembagian kategori:
Kategori perusahaan dengan pembayar PNBP terbaik
Mineral:
- Agincourt Resources
- J Resources
- Aneka Tambang
Batubara:
- Kideco Jaya Agung
- Bukit Asam
- Kaltim Prima Coal
Kategori perusahaan dengan pembayar PNBP terbesar
Mineral:
- Freeport Indonesia
- Amman Mineral Nusa Tenggara
- Aneka Tambang
Batubara:
- Kaltim Prima Coal
- Adaro Indonesia
- Kideco Jaya Agung
Kategori perusahaan dengan pengelolaan lingkungan terbaik
Mineral:
- Vale Indonesia
- Nusa Halmahera Minerals
- Meares Soputan Mining
Batubara:
- Kaltim Prima Coal
- Adaro Indonesia
- Bukit Asam
Kategori perusahaan dengan pengelolaan keselamatan pertambangan terbaik
Mineral:
- Meares Soputan Mining
- Weda Bay Nikel
- J Resources
Batubara:
- Multi Harapan Utama
- Kideco Jaya Agung
- Mandiri Inti Perkasa
Pemenang kategori realisasi investasi perusahaan terbaik berdasarkan RKAB Mineral:
- Weda Bay Nickel
- Vale Indonesia
- Freeport Indonesia
Batubara:
- Mandiri Inti Perkasa
- Indominco Mandiri
- Kaltim Prima Coal
Kategori perusahaan belanja terbesar di dalam negeri terbaik Mineral:
- Timah
- J Resources
- Meares Soputan Mining
Batubara:
- Kaltim Prima Coal
- Bukit Asam
- Indominco Mandiri
Kategori perusahaan pengguna produk dalam negeri terbaik (TKDN)
Mineral:
- J Resources
- Timah
- Amman Mineral Nusa Tenggara
Batubara:
- Kideco Jaya Agung
- Kaltim Prima Coal
Kategori perusahaan jasa pertambangan yang melakukan kaidah pertambangan terbaik
- Pama Persada Nusantara
- Thiess Indonesia
- Petrosea
Perusahaan pelaksana pemberdayaan masyarakat terbaik
Mineral:
- Freeport Indonesia
- Meares Soputan Mining
- Bumi Suksesindo
Batubara:
- Kideco Jaya Agung
- Kaltim Prima Coal
- Jorong Barutama Greston (ITM)
BUMN:
- Bukit Asam
Kategori perusahaan dengan penerapan konservasi mineral ikutan terbaik
- Timah
Pemenang perusahaan tambang yang melaksanakan hilirisasi terintegrasi terbaik (khusus mineral)
- Timah
- Aneka Tambang
- Vale Indonesia
Kategori perusahaan swasta penyuplai DMO batubara dengan persentase tertinggi
- Arutmin Indonesia
- Kaltim Prima Coal
- Adaro Indonesia
Penulis: Hazred Umar Fathan
Editor: Wasis Sriyadi
Berikan Komentar